Program Pancakarya Kabinet Djuanda

Program kabinet yang disebut Pancakarya ditetapkan pada masa Kabinet Djuanda. Hal -hal berikut ini yang tidak termasuk bagian program Pancakarya adalah…

A. membentuk Dewan Nasional

B. normalisasi keadaan Republik Indonesia

C. melancarkan pembatalan Konferensi Meja Bundar

D. perjuangan mengembalikan Irian Barat

E. menyehatkan perimbangan keuangan negara

Pembahasan:

Kabinet Djuanda merupakan kabinet terakhir pada masa Demokrasi Liberal. Kabinet ini dikenal dengan zaken kabinet. adapun program kabinet djuanda dikenal dengan nama Pancakarya yang meliputi:

  • Membentuk Dewan Nasional.
  • Normalisasi keadaan Republik Indonesia.
  • Melanjutkan pembatalan Konferensi Meja Bundar.
  • Memperjuangkan Irian Barat.
  • Mempercepat pembangunan.

Materi mengenai pelaksanaan demokrasi liberal di Indonesia bisa dipelajari pada video berikut ini:

Kunci jawaban:

Program kabinet yang disebut Pancakarya ditetapkan pada masa Kabinet Djuanda. Hal -hal berikut ini yang tidak termasuk bagian program Pancakarya adalah… E. menyehatkan perimbangan keuangan negara