Belajar Sejarah

belajar sejarah
Faktor penentu keberhasilan manusia belajar dari sejarah adalah….
(A) Keluarga dan pergaulan
(B) Pergaulan dan penalaran
(C) Penalaran dan daya ingat
(D) Pergaulan dan daya ingat
(E) Pendidikan dan pergaulan
Pembahasan:
Secara umum guna sejarah dibagi menjadi dua yakni guna intrinsik dan guna ekstrinsik.
Guna intrinsik sejarah meliputi:
  • Sejarah sebagai ilmu. Sejarah merupakan ilmu yang mempelajari kehidupan manusia pada masa lalu. Sebagai sebuah ilmu sejarah memiliki tujuan, metode, pemikiran yang rasional, penyusunan yang sistematis dan juga kebenaran yang objektif.
  • Sejarah sebagai cara mengetahui masa lampau. Dalam hal ini sejarah menceritakan peristiwa pada masa lampau manusia. Dengan belajar sejarah, manusia bisa mengetahui mengenai konsep perkembangan, kesinambungan, pengulangan dan perubahan. Perkembangan terjadi bila berturut-turut mesyarakat bergerak dari satu ke bentuk yang lain. Kesinambungan terjadi bila suatu masyarakat baru hanya mengadobsi lembaga-lembaga tertentu. pengulangan terjadi bila peristiwa yang pernah terjadi di masa lampau terjadi lagi. Perubahan terjadi apabila masyarakat mengalami pergeseran sama dengan perkembangan.
  • Sejarah sebagai pernyataan pendapat. Sejarah merupakan pernyataan pendapat dari para ahli sejarah dalam melakukan penulisan sejarah. Berdasarkan tahap-tahap penelitian sejarah, seorang sejarawan akan memberikan gambaran mengenai peristiwa yang terjadi pada masa lalu. Pada satu sisi, sejarah akan bisa bersifat subjektif dikarenakan subjektifitas dari peneliti sejarah.
  • Sejarah sebagai profesi. Beberapa profesi yang berhubungan dengan sejarah adalah guru sejarah, pegawai purbakala, museum, monument, balai kajian sejarah, dan arsip.
Guna ekstrinsik sejarah meliputi:
  • Sejarah sebagai pendidikan moral
  • Sejarah sebagai pendidikan penalaran
  • Sejarah sebagai pendidikan politik
  • Sejarah sebagai pendidikan kebijakan
  • Sejarah sebagai pendidikan perubahan
  • Sejarah sebagai pendidikan masa depan
  • Sejarah sebagai pendidikan keindahan
  • Sejarah sebagai ilmu bantu
  • Sejarah sebagai rujukan
  • Sejarah sebagai bukti
Jadi:
Faktor penentu keberhasilan manusia belajar dari sejarah adalah….C [Penalaran dan daya ingat] 

Untuk materi secara lengkap mengenai Sejarah sebagai ilmu, kisah, peristiwa dan sejarah sebagai seni serta materi lainnya silahkan klik link youtube berikut ini. Jika bermanfaat, jangan lupa subscribe, like, komen dan share. Terimakasih