Departemen Propaganda Jepang

Departemen propaganda bentukan pemerintahan pendudukan Jepang yang ditugaskan khusus di Pulau Jawa selama Perang Dunia II bernama… .

a. Sendenbu

b. Gakukotai

c. Heiho

d. Gunseikan

e. Jibakutai

  • Pembentukan Sendenbu dilakukan pada tanggal 30 Oktober 1942 selaku ketua adalah Machida Keiji. Sendenbu digunakan oleh pemerintah pendudukan Jepang untuk memberikan dotrin orang Indonesia untuk melawan Sekutu. Beberapa tokoh Indonesia yang direkrut dalam Sendenbu antara lain : Mohammad Yamin, Sukarni dan Chaerul Saleh.
  • Gakukotai merupakan organisasi semi militer yang dibentuk oleh pemerintah pendudukan Jepang. Adapun anggota dari Gakukotai adalah para pelajar sekolah lanjutan.  
  • Heiho merupakan salah satu organisasi militer yang dibentuk oleh pemerintah pendudukan Jepang di Indonesia. Heiho dibentuk pada tanggal 2 september 1942. Pada awalnya Heiho hanya bertugas membantu militer Jepang dalam berbagai pekerjaan kasar, akan tetapi kemudian diikutkan Jepang dalam berbagai medan pertempuran.
  • Gunseiken merupakan jabatan kepala pemerintahan militer di Indonesia. Mayor jenderal Seizaburo Oakasaki merupakan salah satu Gunseiken.
  • Jibakutai merupakan pasukan bunuh diri yang dibentuk oleh pemerintah pendudukan Jepang yang anggotanya adalah orang orang Indonesia.

Untuk meteri secara lengkap mengenai Masa Pendudukan Jepang di Indonesia silahkan klik link youtube berikut ini. Jika bermanfaat, jangan lupa subscribe, like, komen dan share. Terimakasih

Kunci Jawaban:

Departemen propaganda bentukan pemerintahan pendudukan Jepang yang ditugaskan khusus di Pulau Jawa selama Perang Dunia II bernama… . a. Sendenbu