Kondisi Balkan menjelang Perang Dunia I

Informasi berikut yang tidak tepat terkait kondisi politik wilayah Balkan sebelum dan menjelang Perang Dunia I adalah… .

A. dihuni oleh berbagai etnis

B. sebagian besar dikuasai oleh Turki Usmani

C. Serbia mempelopori gerakan pannasionalisme Slavia

D. setiap wilayah etnis berjuang untuk merdeka

E. pengaruh kekuasaan Ottoman melemah

Pembahasan:

Balkan merupakan penyebutan untuk daerah Eropa bagian Tenggara. Dinamakan Balkan karena semenanjung ini dilintasi oleh pegunungan Balkan. Adapun negara saat ini yang termasuk dalam wilayah Balkan yaitu Albania, Bosnia Herzegovina, Bulgaria, Turki, Yunani, Makedonia, Montenegro dan Kosovo.

Semenanjung Balkan

Sebelum Perang Dunia I, wilayah Balkan dikuasai oleh tiga kekaisaran yakni, Rusia, Austria dan Kekaisaran Turki. Turki menguasai sebagian besar Balkan yaitu meliputi Albania, Montenegro, Bulgaria, Macedonia, Serbia dan Rumania. Akan tetapi lama kelamaan, kekuasaan Turki Ottoman semakin melemah, kemudian Austria dan Rusia meluai mengusai berbagai wilayah Balkan.

Balkan sendiri terdiri dari berbagai etnis antara lain bangsa Slavia, Latin, Yunani, Albanian, Turki, Rumania dsb. Serbia mempelopori bangsa Slavia dengan membentuk Pannasionalisme Salvia yaitu mendirikan negara untuk bangsa Slavia. Tokoh yang membuat Pannasionalisme Salvia adalah Nicholas Paschich.

Untuk materi lebih lengkap tentang Perang Dunia dan Pengaruhnya terhadap Kehidupan Politik Global silahkan kunjungi link youtube berikut ini. Jikalau bermanfaat jangan lupa subscribe, like dan share.. Terimakasih

Kunci jawaban:

Informasi berikut yang tidak tepat terkait kondisi politik wilayah Balkan sebelum dan menjelang Perang Dunia I adalah… . D. setiap wilayah etnis berjuang untuk merdeka