Penyebab runtuhnya Kerajaan Demak

Penyebab runtuhnya Kerajaan Demak pada pertengahan abad ke-16 adalah… .

a. perang saudara memperebutkan tahta

b. Demak dikalahkan Portugis

c. terjadinya bencana alam

d. perang saudara antara Demak melawan Majapahit

e. tidak ada raja cakap sepeninggal Raden Patah

Pembahasan:

Kerajaan Demak merupakan kerajaan islam pertama di Pulau Jawa. Raja pertama dari Kerajaan Demak adalah Raden Patah yang merupakan keturunan Raja Brawijaya dari Kerajaan Majapahit. Kerajaan Demak mencapai puncak kejayaan pada masa Sultan Trenggono. Pernah mengutus Fatahillah untuk menguasai Sunda Kelapa, Cirebon dan Banten. Sultan Trenggono meninggal dunia saat berusaha menguasai Pasuruan.

Kerajaan Demak mengalami keruntuhan setelah adanya perang saudara merebutkan tahta antara Pangeran Sedo Lepen dengan Sunan Prawoto. Pangeran Sedo Lepan terbunuh kemudian dilanjutkan anaknya yang bernama Arya Penangsang berhasil mengalahkan Sunan Prawoto. Akhirnya Jaka Tingkir behasil mengalahkan Arya Penangsang dan kemudian memindahkan pusat kerajaan Demak ke Pajang. Pindahnya pusat Kerajaan Demak ke Pajang mengakhiri Kerajaan Demak dan memulai Kerajaan Pajang (1568).

Untuk meteri lebih lanjut mengenai Kerajaan Kerajaan Islam di  Indonesia silahkan link youtube berikut ini. Jika bermanfaat, jangan lupa subscribe, like, komen dan share. Terimakasih

Kunci jawaban:

Penyebab runtuhnya Kerajaan Demak pada pertengahan abad ke-16 adalah… . a. perang saudara memperebutkan tahta