Soal USBN Sejarah Indonesia 2016-2017

(1) Kata sejarah berasal dari bahasa Arab, yaitu Syajarotun yang berarti….

a. Pohon

b. Silsilah

c. Keturunan

d. Perubahan

e. Kesinambungan

(2) Kesaksian dari seseorang yang menyaksikan sendiri saat sebuah peristiwa tejadi, menurut sifatnya termasuk sumber sejarah….

a. Primer

b. Tersier

c. Kwarter

d. Sekunder

e. Bukan lisan

(3) Manakah informasi yang benar berkaitan dengan konsep berpikir diakronik dan sinkronik dalam sejarah….

a. Konsep berpikir memanjang dalam waktu : konsep berpikir melebar dalam ruang

b. Konsep berpikir melebar dalam ruang : konsep berpikir memanjang dalam waktu

c. Konsep berpikir berdasarkan tema peristiwa : konsep berpikir menurut urutan kejadian

d. Konsep berpikir ruang dan waktu : konsep berpikir memprediksi berdasarkan masa lalu

e. Konsep berpikir kesinambunga : konsep berpikir tentang perubahan dalam sejarah

(4) Perhatikan fakta-fakta peristiwa sejarah sekitar proklamasi berikut ini!

  1. Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu
  2. Kota Hirosima dan Nagasaki di bom atom
  3. Penyusunan naskah proklamasi di rumah Laksamana Maeda
  4. Soekarno-Hatta dibawa ke Rengasdengklok
  5. Pembacaan teks proklamasi di rumah Soekarno

Berdasarkan konsep berpikir kronologis, penyajian data yang tepat untuk peristiwa sekitar Proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah….

a. 1,2,3,4 dan 5

b. 2,1,4,3 dan 5

c. 3,2,5,4 dan 1

d. 4,2,3,5 dan 1

e. 5,4,3,2 dan 1

(5) Perhatikan tema-tema berikut!

  1. Pembangunan pada era Orde Baru
  2. Suasana pembacaan teks proklamasi
  3. Peristiwa-peristiwa sekitar proklamasi
  4. Keadaan ekonomi Indonesia tahun 1998-2004
  5. Penjajahan Jepang di Indonesia tahun 1942-1945

Tema-tema diatas yang dapat disajikan sebagai tema penulisan sinkronik adalah….

a. 1,2, dan 3

b. 1,2, dan 4

c. 2,3, dan 4

d. 2,3, dan 5

e. 3,4, dan 5

(6) Perhatikan data sejarah berikut!

  1. Indonesia menjadi pemrakarsa berdirinya ASEAN
  2. Masuknya pengaruh Hindu-Budha diketahui dari Prasasti Yupa
  3. Jatuhnya cabinet Sukiman dikarenakan kerja sama MSA dengan Amerika Serikat
  4. Perlawanan rakyat Surbaya dalam pertempuran 10 November 1945
  5. Tanggal 14-24 Februari 1946 di Hoge Veluwe berlangsung perundingan RI-Belanda

Berdasarkan data di atas yang menunjukan konsep ruang dan waktu dalam sejarah adalah nomor….

a. 1 dan 2

b. 1 dan 3

c. 2 dan 4

d. 3 dan 4

e. 4 dan 5

(7) Sejarah sebagai suatu kisah memerlukan suatu metode untuk mengolah fakta menjadi kisah sejarah. Metode tersebut diantaranya adalah heuristic, yaitu….

a. Mengkaji sumber sejarah yang digunakan

b. Menganalisis sumber-sumber untuk penulisan

c. Memanfaatkan sumber sejarah

d. Mengumpulkan dokumen-dokumen sumber sejarah

e. Menjadikan suatu peristiwa atau kejadian-kejadian

(8) Di bawah ini suku-suku bangsa yang termasuk keturunan gelombang perpindahan ras Deutro Melayu adalah….

a. Nias, Bugis dan Jawa

b. Dayak dan Bali

c. Banjar, Jawa dan Toraja

d. Padang, Jawa dan Sunda

e. Sunda, Toraja dan Minahasa

(9) Perhatikan pernyataan berikut!

  1. Alat terbuat dari batu kasar
  2. Food gathering
  3. Nomaden
  4. Hidupnya sedenter
  5. Bercocok tanam

Berdasarkan data di atas, yang termasuk ciri zaman Paleolitikum ditunjukan oleh nomor….

a. 1,2, dan 3

b. 1,2, dan 4

c. 2,3, dan 4

d. 2,3, dan 5

e. 3,4, dan 5

(10) Dolmen adalah kebudayaan masa praaksara yang berfungsi sebagai….

a. Memuja roh nenek moyang

b. Menyimpan alat upacara

c. Menyimpan abu jenazah

d. Peti mati orang meninggal

e. Meja tempat menyimpan sesaji

One Comment
  1. Avatar

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *