Ciri Negara Maju dan Berkembang

negara-majuTingkat kehidupan suatu negara berbeda-beda, klasifikasi kehidupan tersebut berkaitan dengan kondisi sosial dan ekonomi yang tinggi  dalam hal kesejahteraan antara negara satu dengan negara yang lainnya. Terdapat negara maju dan negara berkembang. Negara maju adalah negara yang tingkat ekonominya semakin maju dan pendapatan perkapita penduduknya tinggi, bahkan negara tersebut mampu memberikan bantuan pinjaman kepada negara lain. Negara maju mayoritas berada dibelahan bumi utara. Sedangkan negara berkembang adalah negara yang rakyatnya memiliki tingkat kesejahteraan atau kualitas hidup taraf sedang atau dalam perkembangan.

Ciri Negara Maju antara lain:

  1. Pendapatan rata-rata penduduk tinggi
  2. Pendidikan dan keterampilan penduduk tinggi
  3. Perekonomian menitikberatkan pada sektor industri
  4. Sifat kemandiran penduduk tinggi
  5. Tidak tergantung pada alam
  6. Mayoritas penduduk tinggal di perkotaan
  7. Pertumbuhan penduduk rendah
  8. Kualitas Sumber Daya Manusia tinggi
  9. Tidak tergantung dengan negara lain

Contoh negara –negara maju antara lain: Amerika Serikat, Kanada, Belanda, Perancis, Inggris, Australia, Selandia Baru, Jepang dan Korea Selatan.

Ciri Negara Berkembang antara lain:

  1. Pendapatan rata-rata penduduk rendah
  2. Pendidikan dan keterampilan penduduk rendah
  3. Perekonomian menitikberatkan pada sektor agraris
  4. Sifat kemandiran penduduk rendah
  5. Tergantung pada alam
  6. Mayoritas penduduk tinggal di pedesaan
  7. Pertumbuhan penduduk tinggi
  8. Kualitas Sumber Daya Manusia rendah
  9. Tergantung negara lain

Contoh negara berkembang antara lain Indonesia, Malaysia, Philipina, Chili, Argentina, Bolivia, Venezuela, Bosnia Herzegovina, Siprus. Mesir.

Dilihat dari keadaan politik dan ekonomi, suatu negara dapat diklasifikasikan sebagai berikut:

  • Negara dunia pertama yakni meliputi negara kapitalis yang bergerak pada bidang industri dan bercorak ekonomi pasar, seperti Amerika Serikat dan negara-negara Eropa Barat.
  • Negara dunia kedua yakni meliputi negara yang memiliki kondisi ekonomi yang telah terencana secara terpusat yang terdiri dari negara komunis dan sosialis seperti Uni Soviet dan Cina
  • Negara dunia ketiga, meliputi negara-negara yang belum maju dan banyak diantaranya negara yang baru merdeka dari penjajahan, seperti kebanyakan negara-negara di kawasan benua Asia dan Afrika.

Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *