Latar Belakang Sarekat Dagang Islam

Latar belakang pendirian organisasi Sarekat Dagang Islam (SDI) adalah… .

A. dominasi orang Cina terhadap penduduk pribumi dari pengaruh revolusi Tiongkok

B. adanya persaingan dagang yang tidak sehat orang Cina di Pulau Jawa

C. adanya pengaruh budaya asing yang masuk ke budaya lokal secara damai

D. ingin memajukan organisasi pergerakan Islam menjelang kemerdekaan

Pembahasan:

Sarekat Dagang Islam dirintis oleh R.M Tirtoadisuryo pada tahun 1909 di Batavia. Pada tahun 1911 para pedagang batik di kota Surakarta juga mendirikan Sarekat Dagang Islam (SDI) yang dipimpin oleh Haji Samanhudi. Tujuan pembentukan SDI adalah memperkuat usaha dagang golongan pribumi agar mampu bersaing dengan para pedagang Cina. Hal ini tidak lepas dari adanya monopoli perdagangan oleh pedagang Cina.

H. Samanhudi

Pada tahun 1912, Sarekat Dagang Islam berganti nama Sarekat Islam.

Kunci jawaban:

Latar belakang pendirian organisasi Sarekat Dagang Islam (SDI) adalah… . B. adanya persaingan dagang yang tidak sehat orang Cina di Pulau Jawa.

#soalOSNips2015