Dua cara perjuangan mempertahankan kemerdekaan

Perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia dilakukan melalui dua cara, yaitu… .

A. perjuangan fisik dan diplomasi

B. gerakan rahasia dan diplomasi

C. diplomasi dalam negeri dan luar negeri

D. gerakan rahasia dan perjuangan fisik

E. diplomasi melalui PBB dan antarnegara

Pembahasan:

Setelah bangsa Indonesia memproklamasikan kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus 1945, NICA (Belanda) kembali ke Indonesia untuk menjajah Indonesia. Hal ini kemudian menimbulkan konflik antara Belanda dan Indonesia. Dalam upaya tersebut, bangsa Indonesia menempuh dua cara dalam rangka mempertahankan kemerdekaan yaitu (1) perjuangan fisik dan (2) diplomasi.

Puncak perjuangan bangsa Indonesia adalah dengan diadakannya KMB yang salah satu isinya adalah Belanda mengakui kedaulatan Indonesia pada tanggal 27 Desember 1949.

Kunci jawaban:

Perjuangan mempertahankan kemerdekaan Indonesia dilakukan melalui dua cara, yaitu… .A. perjuangan fisik dan diplomasi