Penyimpangan tanam paksa
|Peraturan pokok Sistem Tanam Paksa dalam prakteknya banyak mengalami penyimpangan peraturan yang tidak menyimpang hanyalah terdapat pada… .
A. jumlah tanah yang dipergunakan
B. jumlah tenaga kerja dan waktu yang dipergunakan
C. penyerahan kelebihan hasil panen
D. tanggung jawab kesalahan dalam penanaman
E. jenis tanam yang ditanam
Pembahasan
Kebijakan tanam paksa yang dicetuskan oleh Van den Bosch secara aturan bagus, akan tetapi dikarenakan tujuan memperoleh pendapatan sebanyak mungkin dalam waktu singkat, mengakibatkan banyak terjadi penyimpangan.
Penyimpangan tanam paksa antara lain:
- Tidak ada persetujuan dengan penduduk mengenai penyediaan tanah yang akan ditanami tanaman ekspor,
- Tanah yang disediakan lebih dari seperlima tanah petani,
- Lahan yang ditanami tanaman ekspor tidak dibebaskan dari pajak,
- Pekerjaan untuk menanam tanaman perdagangan melebihi dari pekerjaan dalam menanam padi.
- Jika hasil tanaman melebihi pajak tanah yang harus dibayar maka selisihnya tidak diberikan kepada petani.
- Panen tanaman yang gagal bukan akibat dari tindakan petani, maka kerugian yang menanggung tetap petani
Dalam sistem ini pungutan dari rakyat tidak berupa uang tetapi berupa hasil tanaman yang dapat diekspor, seperti kopi,tebu, kina, cengkeh, pala dll.
Baca juga:
Jadi
Peraturan pokok Sistem Tanam Paksa dalam prakteknya banyak mengalami penyimpangan peraturan yang tidak menyimpang hanyalah terdapat pada… . E. jenis tanam yang ditanam
Untuk materi lebih lengkap tentang SISTEM TANAM PAKSA DI INDONESIA silahkan kunjungi link youtube berikut ini. Kalau bermanfaat jangan lupa subscribe, like dan share.. Terimakasih